Yudisium Fakultas Adab dan Humaniora ke-134: Wujudkan Generasi Bereputasi untuk Indonesia Maju
Tangerang Selatan, Berita FAH Online – Fakultas Adab dan Humaniora UIN Syarif Hidayatullah Jakarta menggelar Yudisium ke-134 di Hotel Syahida Inn pada Kamis, 14 November 2024. Acara ini mengusung tema, “Perwujudan Generasi yang Bereputasi Mewujudkan Indonesia Maju”, yang dihadiri oleh para dosen, staf, mahasiswa, serta keluarga wisudawan dan wisudawati.
Dekan Fakultas Adab dan Humaniora, Dr. Ade Abdul Hak, M.Hum., menyampaikan pesan inspiratif kepada para lulusan yang akan memulai babak baru dalam kehidupan mereka. Dalam sambutannya, beliau menekankan pentingnya bekerja dengan hati dan menyesuaikan karier dengan passion masing-masing. “Kita bisa bekerja sesuai dengan hati dan passion kita. Bekerja dengan hati akan memberikan makna yang lebih dalam dalam perjalanan karier kita,” ujarnya.
Lebih lanjut, Dr. Ade mengingatkan para lulusan akan identitas mereka sebagai lulusan universitas Islam, yang membawa nama Islam dalam setiap langkah. “Kita membawa nama Islam setelah lulus dari sini, dan hal itu harus dijaga dengan baik,” tambahnya. Beliau juga berharap agar lulusan UIN mampu menjadi khatib yang baik, sejalan dengan nilai-nilai Islam yang mereka pelajari di kampus.
Sebagai alumni UIN, beliau menekankan pentingnya menjaga visi dan misi universitas dalam kehidupan sehari-hari. “Sebagai alumni UIN, visi dan misi universitas harus kita pegang teguh dan implementasikan dalam kontribusi nyata kepada masyarakat,” katanya.
Dr. Ade juga menyoroti pentingnya pengalaman bekerja dan program MBKM (Merdeka Belajar Kampus Merdeka) sebagai bekal para lulusan dalam menghadapi dunia kerja. Selain itu, ia menyampaikan agar lulusan mengisi formulir pengguna untuk mendapatkan umpan balik dari tempat mereka bekerja. Hal ini diperlukan guna meningkatkan kualitas lulusan dan sebagai bagian dari tracer study yang sangat penting untuk akreditasi program studi.
Penghargaan Wisudawan Terbaik
Pada kesempatan ini, FAH memberikan penghargaan kepada wisudawan terbaik tingkat fakultas untuk jenjang sarjana (S1) dan magister (S2). Penghargaan wisudawan terbaik S1 diberikan kepada Shafira Assyifa dari Program Studi Ilmu Perpustakaan, sementara wisudawan terbaik S2 diraih oleh Iqbal Maulana dari Program Studi Magister Sejarah Kebudayaan Islam. Prestasi mereka menjadi inspirasi bagi rekan-rekan lainnya untuk selalu memberikan yang terbaik.
Selain itu, diumumkan juga wisudawan terbaik dari setiap program studi:
- Muhammad Ziyad Hubbillah dari Program Studi Bahasa dan Sastra Arab (BSA)
- Fadhillah Nur Pratiwi dari Program Studi Sejarah dan Peradaban Islam (SPI)
- Farid Abdul Malik dari Program Studi Tarjamah
- Shafira Assyifa dari Program Studi Ilmu Perpustakaan
- Umar Mukhtar dari Program Studi Sastra Inggris
- Iqbal Maulana dari Program Studi Magister Sejarah Kebudayaan Islam
Acara yudisium juga dimeriahkan dengan sesi seminar yang menghadirkan narasumber Dr. Agus Syabarrudin serta moderator Mugy Nugraha, M.Si, yang merupakan dosen dari Program Studi Bahasa dan Sastra Arab. Seminar ini menjadi sesi inspiratif yang memberikan wawasan tambahan bagi para wisudawan tentang tantangan dunia kerja serta pentingnya reputasi dalam membangun karier yang berkualitas.
Dengan diadakannya yudisium ke-134 ini, Fakultas Adab dan Humaniora berharap lulusan yang dihasilkan tidak hanya memiliki kualitas akademis yang unggul tetapi juga mampu menjunjung tinggi nilai-nilai Islam dalam setiap aspek kehidupan. FAH terus berkomitmen untuk mencetak generasi yang berintegritas, berkompetensi, dan berwawasan luas demi terwujudnya Indonesia yang lebih maju.
Dokumentasi Kegiatan: