Yudisium dan Pelepasan Wisuda yang ke-135 "Generasi Inovatif dan Berdaya Saing Pilar SDGs di Era Global"
Tangerang Selatan, Berita FAH Online - 20 Februari 2025 – Para calon wisudawan/wisudawati Fakultas Adab dan Humaniora Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah Jakarta telah mengikuti Yudisium Sarjana ke-135 yang digelar di ruang teater Abdul Ghani lantai 5 FAH pada Kamis, 20/02/2025.
Yudisium dan pelepasan wisuda yang ke-135 ini mengusung tema “Generasi Inovatif dan Berdaya Saing Pilar SDGs di Era Global”. Kegiatan ini menjadi simbol pelepasan bagi para calon alumni yang berhasil menyelesaikan studinya dengan baik dan tepat waktu.
Acara ini dihadiri oleh Dekan Fakultas Adab dan Humaniora Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah Jakarta Dr. Ade Abdul Hak, M. Hum., CIQnR, Wakil Dekan 1 Bidang Akademik Dr. Ida Farida, MLIS, Wakil Dekan 2 Bidang Administrasi Umum Dr. Siti Amsariah, M.Ag, dan jajaran sivitas akademik lainnya.
Pembukaan oleh master of ceremony, pelantunan ayat suci Al-Qur’an, dan pembacaan do’a di awal acara membuat acara berlangsung dengan khidmat. Kegiatan lalu dilanjutkan dengan pembacaan surat keputusan dekan mengenai penetapan peserta yudisium program strata 1 dan strata 2 oleh Dr. Siti Amsariah, M.Ag yang kemudian disusul dengan penyebutan satu persatu nama peserta yudisium beserta indeks prestasi kumulatif (IPK) mereka oleh masing-masing ketua prodi.
Dalam sambutannya, Dr. Ade Abdul Hak, M.Hum., CIQnR memberikan ucapan selamat dan pesan kepada calon wisudawan/wati untuk selalu menjaga marwah almamater, mengemban visi dan misi fakultas adab dan humaniora dimanapun berkarya, serta menjadikan ilmu yang diperoleh selama masa studi lebih bermanfaat pasca kelulusan.
Selanjutnya surat keputusan dekan fakultas mengenai penetapan calon wisudawan-wisudawan terbaik program studi dan calon wisudawan terbaik strata 1 dan strata 2 Fakultas Adab dan Humaniora Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah Jakarta yang ke-135 menyatakan bahwa gelar wisudawan/wati terbaik tingkat program studi Bahasa dan Sastra Arab diraih oleh Muhammad Rafi Al-Hafidz, Misla Safitri dari Sejarah dan Peradaban Islam, Muhammad Ikhsanul Majid dari Tarjamah, Adi Setiawan dari Bahasa dan Sastra Inggris, serta Aksal Naufal Mahdi dari Ilmu Perpustakaan yang sekaligus menyandang predikat calon wisudawan terbaik tingkat Fakultas Adab dan Humaniora pada yudisium ke-135.
“Selamat kepada teman-teman semua karena telah berhasil lulus dan mencapai tahap ini. Ini bukanlah akhir melainkan sebuah awal baru di kehidupan kita, dan saya berharap teman-teman semua meniti jalan hidup sendiri tanpa terpengaruh oleh ekspektasi orang lain.” Aksal Naufal Mahdi mengungkapkan dalam speechnya sebagai calon wisudawan terbaik Fakultas Adab dan Humaniora pada yudisium ke-135.
Di Penghujung acara, narasumber Deni Gunawan Susandi, SS., M.Hum memberikan materi terkait tema yang diusung pada yudisium ke-135 ini yaitu “Generasi Inovatif dan Berdaya Saing Pilar SDGs di Era Global” dengan menyampaikan pengalamannya sebagai Kepala Pusat Pengembangan SDM dan Kemampuan Diri (PPSDMKD) dan motivasi mengenai pentingnya kesiapan lulusan dalam menghadapi dunia kerja di era global. Beliau didampingi oleh seorang moderator yang merupakan dosen program studi Sastra Inggris Fakultas Adab dan Humaniora yakni Akhmad Zakky M.Hum.
Penulis: Dewi Nurfajriyah Miftakhul Jannah
Dokumentasi Kegiatan: