Visitasi FAH UIN Raden Fatah Palembang ke FAH UIN Jakarta
FAH News – Pada hari Senin (06/12/2022), FAH UIN Jakarta menerima kunjungan tamu dari Dosen Tamu FAH UIN Raden Fatah di Ruang Sidang Utama, Lt. 2, Gedung FAH UIN Jakarta dalam Pembahasan Kerjasama Kurikulum Kampus Merdeka. Kurikulum Kampus Merdeka merupakan kebijakan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia yang diatur dalam “Permendikbud No. 3 Tahun 2020”. Visitasi FAH UIN Raden Fatah ke FAH UIN Jakarta tersebut dihadiri oleh para Dosen dan bidang keilmuanya Merry Choironi, M.Ag Naqd Adab dan Arudh (BSA), Isnaini Rahmawati, M.Hum. Pengantar Ilmu Sastra (BSA), Dr Herlina, M.Hum. (Ilmu Perpustakaan), Dr. Andi Chandra Jaya, M.Hum. (Politik Islam), Kiki Mikail, M.A. (Politik Islam), Dalilan M.Hum. (Ilmu Perpustakaan), Padila, M.Hum. (Sejarah Peradaban Islam), mereka disambut hangat oleh Saiful Umam, Ph.D (Dekan FAH UIN Jakarta) dan para Dosen dan Kaprodi di (Civitas Akademik FAH UIN Jakarta). Visiting Lecture tersebut dimoderatori langsung oleh Wadek bidang Kemahasiswaan, Alumni dan Kerjasama, yakni Dr. Usep Abdul Matin, M.A. dan dibuka dengan Sambutan oleh Dekan Fakultas Adab dan Humaniora Saiful Umam, Ph.D.
Dalam sambutannya, Saiful Umam, Ph.D selaku Dekan Fakultas Adab dan Humaniora UIN Jakarta menyambut hangat kedatangan para dosen dari UIN Raden Fatah dalam rangka menjalin kerja sama tentang disiplin Ilmu berkaitan dengan Kurikulum Merdeka terlebih sesama perguruan tinggi keagamaan yang sama, sudah barang tentu Prodi yang sama, tentunya bisa saling berbagi pengetahuan dan sudah sepatutnya harus lebih dekat untuk perbaikan dan kemajuan kedua Institusi.
Selanjutnya dari pihak UIN Raden Fatah menuturkan, “Kami selaku perwakilan dari rombongan para Dosen UIN Raden Fatah menyampaikan terima kasih atas sambutan yang hangat dan sangat baik dari tuan rumah, dengan tujuan menimba ilmu dan berbagi pengetahuan sekaligus memperkenalkan para Dosen rombongan dari UIN Raden Fatah Palembang.” ujar Mery Choironi, M.Ag. Ia juga menjelaskan terkait program Visiting Lecture yang diusung kampusnya ini rupanya sudah dilaksanakan beberapa kali di PTKIN, dalam rangka untuk menjalin kerja sama dan menimba pengetahuan baru di berbagai prodi satu sama lain di PTKIN khususnya FAH. Selain itu juga bertujuan untuk mengembangkan program-program dan sinergitas kegiatan fakultas masing-masing di setiap prodi satu sama lain.
Terakhir acara visiting lecture ini dilanjutkan dengan forum diskusi antar sesama prodi. Diskusi yang disampaikan dari setiap prodi berkaitan dengan kurikulum, aktivitas prodi masing-masing, rancangan kegiatan untuk para mahasiswa, serta untuk perkembangan dan kemajuan universitas dan fakultas masing-masing. Terlepas dari semua yang dibahas terutama dalam rangka merespons kurikulum MBKM, hal terpenting adalah mengenai implementasi dari kurikulum tersebut yang mana bisa menjadi ciri khas dari mata kuliah antar prodi di kedua fakultas masing-masing. Sehingga pada akhirnya akan memudahkan mahasiswa bagi yang ingin mengambil program pertukaran atau penelitian dan pengembangan masyarakat yang dapat memberi manfaat bagi keduanya.
Kontributor : Hiksan Damaraharjo