HMJ Tarjamah Peringati HUT PMI Ke-74 dengan Donor Darah
HMJ Tarjamah Peringati HUT PMI Ke-74 dengan Donor Darah
[caption id="attachment_4670" align="aligncenter" width="640"] Suasana acara Donor Darah yang diselenggarakan HMJ Tarjamah dan PMI Tangsel[/caption]

Ciputat, Rabu, 18 September 2019 – HMJ Tarjamah bekerjasama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Tangerang Selatan mengadakan kegiatan donor darah bertajuk “Menjadi Berarti dengan Berbagi, Satu Tetes Darah Menyelamatkan Ribuan Nyawa”. Acara ini dimeriahkan juga oleh Extra Joss, bertempat di ruang kesehatan FAH Kampus III. Dalam kegiatan donor kali ini dibuka untuk Mahasiswa, Dosen, maupun umum, dimulai dari pukul 07:30 WIB hingga pukul 13.40 WIB.

[caption id="attachment_4668" align="aligncenter" width="640"] Para peserta donor darah sedang melakukan registrasi[/caption]

Kegiatan di jurusan Tarjamah tersebut bukanlah yang pertama kali diadakan, acara serupa diselenggarakan pertama kali pada tahun 2018. Itu artinya kegiatan ini sudah berlangsung 2 kali, terhitung sejak tahun 2018 dan 2019. Event ini dilaksanakan dalam rangka memperingati HUT PMI ke- 74. “Kegiatan ini bertujuan untuk menumbuhkan kepedulian terhadap sesama, terutama dalam bidang kesehatan, mensosialisasikan kepentingan donor darah kepada masyarakat, dan membantu PMI Kota Tangerang Selatan dalam memenuhi stok di bank darahnya”, ungkap A. Ibrahim selaku Ketua Pelaksana acara tersebut.

[caption id="attachment_4669" align="aligncenter" width="640"] Para pendonor sedang ditangani oleh petugas PMI[/caption]

Acara berlangsung meriah, dengan antusiasme pendonor yang tinggi dari para Mahasiswa berbagai jurusan di Fakultas Adab dan Humaniora. “Kegiatan ini merupakan salah satu bentuk aktualisasi dari peran mahasiswa yang tidak hanya berkutat dalam ranah akademis, melainkan juga dalam ranah sosial dengan terbantunya banyak jiwa dari hal tersebut. Harapannya semoga para pendonor tahun depan tetap banyak, bahkan bisa lebih dari tahun ini, apalagi dalam acara tersebut setiap pendonor mendapatkan merchandise spesial dari Extrajoss secara langsung“, ungkap Ibnu Zaki Fikri selaku Ketua HMJ Tarjamah 2019.

[caption id="attachment_4666" align="aligncenter" width="640"] Para pendonor sedang melakukan donor darah didampingi petugas PMI Tangsel[/caption]

Akhmad Mei Nurohman, salah satu mahasiswa yang selesai melakukan donor darah mengatakan bahwa “Ini pertama kali saya ikut donor darah, semoga dari beberapa tetesan darah yang didonorkan oleh saya dan pendonor lainnya dapat membantu menyelamatkan hidup orang lain”. Give 4G ! (Give Blood, Give Love, Give Hope, and Give Life ).

Penulis: Aden Kamil

Editor: AY