FAH UIN Jakarta Persiapkan Program Mutiara Ramadan, Warnai Bulan Suci dengan Live Tausiah Spesial!
Tangerang Selatan – FAH UIN Jakarta tengah mempersiapkan program Mutiara Ramadan, sebuah acara yang menampilkan kajian dengan tema-tema menarik seputar bulan suci Ramadan. Program ini dirancang untuk memperkaya spiritualitas sivitas akademika FAH dan masyarakat umum melalui serangkaian kegiatan keagamaan yang inspiratif. Mutiara Ramadan akan diisi oleh para dosen FAH secara bergantian setiap hari Senin-Jum’at di bulan Ramadan secara live di channel YouTube “FAH UIN Jakarta”.
Pak Hendra, selaku PIC acara Mutiara Ramadan, menjelaskan bahwa tujuan utama dari program ini adalah untuk memberikan wawasan keagamaan yang mendalam kepada para mahasiswa dan masyarakat. “Selain itu, Mutiara Ramadan juga menjadi bagian dari misi FAH untuk memperkenalkan keunggulan fakultas ini, terutama dalam bidang dakwah, di mana sebagian besar dosen di FAH adalah praktisi dakwah,” ujar Pak Hendra dalam wawancaranya (Rabu/5/02/2025).
Untuk memastikan kelancaran seluruh rangkaian kegiatan, tim produksi telah mempersiapkan berbagai aspek teknis dan logistik, termasuk sarana dan prasarana. Hal-hal yang disiapkan meliputi studio shooting yang nyaman dan merepresentasikan tema acara, fasilitas pendukung seperti lighting, microphone, tripod, dan lain sebagainya. Meskipun terdapat beberapa tantangan yang menerpa, Pak Hendra dan Tim bersikeras untuk memberikan hasil terbaik pada program perdana ini. "Kuncinya adalah itikad keras dan tujuan yang jelas, yaitu menjadikan media FAH lebih produktif dan berkembang," tegas Pak Hendra.
Mutiara Ramadan tahun ini mengusung tema "Ramadan Ku Rindu". Tema ini dipilih karena relevan dengan suasana bulan suci Ramadan. Tema tausiah ini mencakup berbagai topik penting, mulai dari menyambut Ramadhan, menjaga kesehatan selama puasa, itikaf, zakat, hingga mempersiapkan diri untuk meraih malam Lailatul Qadr. Tiap topik disajikan dalam format ceramah monolog dengan durasi 10-15 menit. Dalam penyelenggaraan program Mutiara Ramadan, FAH UIN Jakarta membuka peluang kolaborasi dengan berbagai pihak eksternal yang hendak menjadi mitra dalam program ini.
Dengan semangat kebersamaan dan dedikasi yang tinggi, Fakultas Adab dan Humaniora UIN Syarif Hidayatullah Jakarta mengajak seluruh sivitas akademika dan masyarakat umum untuk berpartisipasi dalam program "Mutiara Ramadan". Masyarakat FAH dapat berpartisipasi dengan menonton, like, subscribe, dan membagikan tayangan Mutiara Ramadan kepada keluarga dan kerabat. Mari manfaatkan momentum suci ini untuk memperdalam ilmu dan meningkatkan keimanan, seraya berharap agar setiap langkah kita diberkahi dan diridhai oleh-Nya. Semoga program ini menjadikan Ramadan tahun ini lebih bermakna dan berkesan. Yuk, tonton dan sukseskan program Mutiara Ramadan yang akan datang untuk mendukung syiar keagamaan di lingkungan FAH UIN Jakarta!
Penulis: Hilya Maylaffayza