FAH UIN Jakarta Perkuat Kolaborasi Akademik Melalui Program Visiting Lecturer
Jakarta, Berita FAH Online – Fakultas Adab dan Humaniora (FAH) UIN Syarif Hidayatullah Jakarta kembali menunjukkan perannya sebagai pusat akademik yang unggul dalam jaringan pendidikan Islam di Indonesia. Dalam rangka menyikapi program efisiensi anggaran yang dicanangkan oleh Pemerintah Republik Indonesia, Prodi Sejarah dan Peradaban Islam FAH UIN Jakarta menginisasi program Visiting Lecturer yang melibatkan UIN se-Indonesia yang tergabung dalam Asosiasi Program Studi Sejarah Islam se-Indonesia (APSII) sebagai bentuk kolaborasi akademik.
Sebagai langkah konkret program ini, Program Studi Sejarah dan Peradaban Islam (SPI) FAH UIN Jakarta menawarkan berbagai mata kuliah dan dosen pengampu kepada UIN lain di Indonesia. Inisiatif ini mendapat respons positif dari berbagai kampus, antara lain UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon, UIN Imam Bonjol, Sumatera Barat, dan UIN KH. Ahmad Shiddiq (KHAS) Jember, yang mengirimkan dosen-dosen terbaiknya sebagai dosen tamu Prodi SPI FAH UIN Jakarta.
Tiga dosen dari UIN Cirebon yang menjadi dosen tamu di Prodi SPI FAH UIN Jakarta adalah: Prof. Didin Nurul Rosidin, Ph.D (Mata Kuliah: Masyarakat dan Budaya Asia Tenggara), Dr. Tendi, M.Hum (Mata Kuliah: Sejarah dan Memori) dan Fika Hidayani, M.Hum (Mata Kuliah: Naskah-Naskah Islam Nusantara). Dari UIN Imam Bonjol mengirimkan dosen terbaiknya antara lain Dr. H. Sudarman, M.A. (Mata Kuliah: Sejarah Indonesia), Dr. H. Danil Mahmud Chaniago, M. Hum. (Mata Kuliah: Metode Sejarah), Dr. Erman, M. Ag., M. Hum. (Mata Kuliah: Sejarah Gender), Dr. Ahmad Taufik Hidayat, M.A. (Mata Kuliah: Naskah-naskah Islam Nusantara), Dr. Mhd. Ilham, M. Hum (Mata Kuliah: Sejarah Budaya). Sedangkan dari UIN Jember ada Dr. Akhiyat, S.Ag., M.Pd.( Mata Kuliah: Sejarah Indonesia).
Selain menerima Dosen Tamu dari UIN lain, Prodi SPI FAH UIN Jakarta juga mengirimkan dosen-dosen ke universitas lain, yaitu UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon yaitu: Faizal Arifin, M.Hum (Sumber Naskah dalam Dunia Digital) dan Dr. Awalia Rahma, MA (Metodologi Pembelajaran SKI).
Program Visiting Lecturer yang berlangsung secara daring ini dilaksanakan dari tanggal 10-21 Maret 2025 dengan sesi perkuliahan yang interaktif dan mendapat apresiasi tinggi dari mahasiswa prodi SPI dan akademisi FAH UIN Jakarta.
Ketua Prodi SPI FAH, Dr. Zakiya Darajat, MA sebagai inisiator program visiting lecture ini menegaskan bahwa selain sebagai bentuk strategi menyiasati kebijakan efisiensi anggaran, kolaborasi akademik ini merupakan wujud nyata dari komitmen FAH UIN Jakarta dalam memperkuat network antar Prodi SPI di seluruh PTKIN, sekaligus meningkatkan kualitas pendidikan tinggi Islam di Indonesia khususnya yang terkait dengan Ilmu Sejarah Islam. Melalui program visiting lcturer, Prodi SPI FAH UIN Jakarta berupaya memperkaya pengalaman belajar mahasiswa serta memperkuat jejaring akademik dengan berbagai perguruan tinggi Islam di Indonesia. Kaprodi SPI FAH UIN Jakarta mengucapkan terima kasih atas respons yang sangat baik dari para Kaprodi SPI yang tergabung dalam APSII, atas kolaborasi akademik yang sangat bermanfaat ini. Kedepan, diharapkan kolaborasi yang terjalin tidak hanya dalam program visiting lecture saja, tapi bisa dikembangkan dengan program lain seperti pertukaran narasumber acara webinar, reviewer untuk jurnal yang dikelola masing-masing prodi, pertukaran penguji tugas akhir mahasiswa, dan sebagainya. Juga terima kasih kepada pimpinan FAH yang telah memberikan support moril, dan tenaga kependidikan yang sangat responsive membantu secara teknis demi kelancaran program visiting lecture kali ini.
Dekan FAH Dr. Ade Abdul Hak, M.Hum menyampaikan harapannya agar program ini menjadi langkah strategis dalam memperkuat peran UIN Syarif Hidayatullah Jakarta sebagai pusat keunggulan akademik dan riset di bidang Sejarah dan Peradaban Islam. Dengan adanya sinergi antarperguruan tinggi Islam, diharapkan kualitas pendidikan dan riset di Indonesia semakin berkembang dan memberikan kontribusi signifikan bagi kemajuan ilmu pengetahuan Islam.
Program Visiting Lecturer ini membuktikan bahwa efisiensi anggaran bukanlah hambatan bagi pengembangan akademik. Sebaliknya, kolaborasi ini menunjukkan bahwa melalui kerja sama yang erat, institusi pendidikan tinggi Islam di Indonesia dapat terus maju dan memberikan manfaat besar bagi mahasiswa serta dunia akademik secara lebih luas.
Dokuementasi Kegiatan: