Rapat Kerja HMPS Tarjamah: Langkah Awal Menuju Organisasi Unggul
Rapat Kerja HMPS Tarjamah: Langkah Awal Menuju Organisasi Unggul

Tangerang Selatan, FAH - Pengurus Himpunan Mahasiswa Program Studi (HMPS) Tarjamah UIN Jakarta masa bakti 2024-2025 adakan Upgrading & Rapat Kerja (Raker) yang berlangsung di teater Abdul Ghani FAH UIN Jakarta pada Jumat (26/04/2024). Raker ini mengusung tema “Revitalisasi Semangat Berorganisasi Demi Terwujudnya HMPS Tarjamah yang Berdaya Saing dan Unggul”. Peserta raker yaitu pengurus HMPS Tarjamah yang terdiri dari pengurus harian, pengurus departemen serta anggota.

Dekan Fakultas Adab dan Humaniora (FAH) UIN Jakarta, Dr. Ade Abdul Hak, S.Ag., S.S., M.Hum., CIQnR., menyambut hangat pelaksanaan rapat kerja perdana HMPS Tarjamah masa bakti baru sebagai langkah progresif serta ajang silaturahmi organisasi mahasiswa di lingkungan kampus. 

WhatsApp Image 2024-04-28 at 09.26.18

Dalam sambutannya, Kepala Program Studi (Kaprodi) Tarjamah, Prof. Dr. Darsita S, M.Hum., mendukung penuh HMPS Tarjamah agar mampu berkolaborasi dengan berbagai pihak. Prof. Darsita turut mengingatkan pengurus HMPS Tarjamah harus memiliki kredibilitas dalam akademik maupun organisasi. “Akreditasi Tarjamah dalam beberapa tahun terakhir tidak pernah turun, bertahan pada nilai A,” pungkasnya.

Pembahasan tata tertib serta pemilihan presidium sidang menjadi pembuka sidang raker HMPS Tarjamah. Presidium terpilih melanjutkan sidang komisi yang diikuti oleh setiap departemen atau divisi untuk menyampaikan program kerja pengurus. Selanjutnya yaitu sidang paripurna yang membahas serta mengesahkan hasil sidang komisi.

Dalam sesi Upgrading, alumnus Tarjamah yang lulus di tahun 2023, Agus Zehid, S.Hum turut menyampaikan materi mengenai manajemen organisasi. Menurutnya, sebuah organisasi harus memiliki manajemen yang baik guna mencapai tujuan bersama. “Fungsi manajemen dalam organisasi meliputi perencanaan, pengorganisasian, pengarahan, dan pengawasan,” ucap Agus.

WhatsApp Image 2024-04-28 at 09.24.25

Sebagai organisasi yang berada dalam naungan Dewan Eksekutif Mahasiswa (DEMA) FAH UIN Jakarta, HMPS Tarjamah berfungsi sebagai eksekutor dalam menjalankan roda organisasi mahasiswa. Seperti yang disampaikan oleh perwakilan mahasiswa Tarjamah, Rizki Saputra, bahwa pengurus yang progresif memiliki langkah di antaranya, analisis kegiatan, program kegiatan, komunikasi efektif, dan evaluasi pembaharuan.